Assen - Setelah Jorge Lorenzo menjadi pebalap tercepat di sesi free practice I, kini giliran pebalap Yamaha lainnya, Ben Spies, yang menjadi pebalap tercepat di sesi kedua. Spies mengungguli Cal Crutchlow dan Nicky Hayden yang ada dua tempat di belakangnya.
Pada sesi yang berlangsung di Sirkuit Assen, Kamis (28/6/2012) sore WIB, Spies menorehkan catatan waktu 1 menit dan 34,866 detik. Ia unggul 0,006 detik atas catatan waktu yang ditorehkan Crutchlow.
Selisih waktu antara Spies dan Crutchlow sangat tipis jika dibandingkan dengan selisih waktu dengan pebalap lain di posisi 11 besar. Hadir di tempat ketiga adalah Hayden yang menorehkan catatan waktu 1 menit dan 34,968 detik.
Bagaimana dengan Lorenzo? Pebalap asal Spanyol itu menempati urutan lima dengan catatan 1:35.057 detik. Ia berada di belakang Alvaro Bautista yang mencatat waktu 1:35.008 detik.
Hasil Free Practice II MotoGP Belanda
1. Ben Spies (Yamaha) 1:34.866
2. Cal Crutchlow (Tech 3 Yamaha) 1:34.872 + 0.006
3. Nicky Hayden (Ducati) 1:34.968 + 0.102
4. Alvaro Bautista (Gresini Honda) 1:35.008 + 0.142
5. Jorge Lorenzo (Yamaha) 1:35.057 + 0.191
6. Daniel Pedrosa (Honda) 1:35.080 + 0.214
7. Andrea Dovizioso (Tech 3 Yamaha) 1:35.257 + 0.391
8. Valentino Rossi (Ducati) 1:35.296 + 0.430
9. Hector Barbera (Pramac Ducati) 1:35.298 + 0.432
10. Casey Stoner (Honda) 1:35.304 + 0.438
11. Stefan Bradl (LCR Honda) 1:35.337 + 0.471
12. Aleix Espargaro (Aspar Aprilia) 1:36.615 + 1.749
13. Randy de Puniet (Aspar Aprilia) 1:36.871 + 2.005
14. Michele Pirro Gresini (FTR-Honda) 1:37.057 + 2.191
15. Yonni Hernandez Avintia (FTR-Kawasaki) 1:37.572 + 2.706
16. Karel Abraham (Cardion Ducati) 1:37.628 + 2.762
17. Mattia Pasini (Speed Master Aprilia) 1:37.657 + 2.791
18. Colin Edwards (Forward Suter-BMW) 1:37.669 + 2.803
19. James Ellison (Forward Suter-BMW) 1:37.973 + 3.107
20. Ivan Silva Avintia (Inmotec-Kawasaki) 1:38.279 + 3.413
21. Danilo Petrucci (Ioda-Aprilia) 1:38.373 + 3.507
http://sport.detik.com/read/2012/06/28/205012/1953559/81/spies-tercepat-di-sesi-kedua?s99220169
No comments:
Post a Comment